Bahasa Inggris, seperti halnya bahasa lainnya, dipenuhi dengan idiom dan frase idiomatik yang tidak selalu memiliki arti harfiah. Memahami idiom adalah kunci untuk menguasai bahasa dengan baik dan merasakan nuansa serta kekayaan budaya di balik kata-kata. Misalnya saja, idiom bahasa Inggris dari lirik lagu Taylor Swift yang mungkin familiar di telinga.
Pahami Konteksnya
Penting untuk memahami konteks di mana idiom digunakan. Ini termasuk situasi percakapan, emosi yang terlibat, dan hubungan antara pembicara.
Contoh: Ketika seseorang berkata “hit the nail on the head,” artinya mereka benar-benar memahami suatu masalah atau situasi dengan tepat.
Identifikasi Konstruksi Gramatikalnya
Beberapa idiom memiliki struktur gramatikal khusus. Mengidentifikasi pola ini dapat membantu Anda memahami idiom lebih baik.
Contoh: Idiom “kick the bucket” memiliki konstruksi kata kerja yang tidak langsung, yang artinya ini adalah cara tidak langsung untuk mengatakan bahwa seseorang telah meninggal.
Pelajari Asal Usulnya
Banyak idiom memiliki asal usul atau cerita unik di baliknya. Mengetahui asal usul idiom dapat membuatnya lebih mudah diingat dan dimengerti. Mungkin dapat dicoba dengan memahami makna lagu bad blood yang punya banyak idiom.
Contoh: Idiom “raining cats and dogs” konon berasal dari zaman ketika rumah-rumah atapnya terbuat dari jerami, sehingga hujan lebat akan membawa keluar kucing dan anjing yang bersembunyi di atap.
Membahas mengenai bahasa Inggris memang tidak ada kesudahannya. Memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik menjadi salah satu modal berharga untuk meraih banyak tujuan, termasuk meningkatkan jenjang karir. Bagi orang dewasa, mempelajari bahasa Inggris di usia yang matang mungkin bisa menjadi kendala. Termasuk dari metode maupun waktu yang kemungkinan terbatas.
Namun saat ini, tidak perlu khawatir lagi. EF Adults hadir sebagai solusinya. Sesuai namanya, EF Adults ini merupakan kursus bahasa Inggris yang diperuntukkan bagi usia dewasa. Apa keunggulannya? Sebagai penyedia kursus, EF telah berpengalaman selama lebih dari 50 tahun, tersedia berbagai produk online dan juga offline, fleksibilitas dalam memilih kelas, tenaga pengajar yang ahli bersertifikat yang akan memberikan pengajaran menyenangkan.
Bukan hanya itu, metode pembelajaran terintegrasi yaitu blended learning method yang dimulai dari pembelajaran secara individual, kemudian mencoba yang telah dipelajari kemudian mengaplikasikan yang sudah dipelajari ke dunia nyata. Apalagi yang ditunggu? Yuk segera daftar di EF Adults.